Tampilan WhatsApp Berubah di Smartphone Android Mirip iOS

Estimated read time 2 min read

Jakarta – Aplikasi pesan instan WhatsApp di smartphone (ponsel cerdas) Android melakukan perubahan tampilan seperti tampilan WhatsApp di perangkat iOS atau iPhone. Perubahan yang dimaksud seperti menu chat dan tata letak bar menu utama pindah ke bawah.

Dengan begitu Tab Chat, Status, Communities, dan Calls yang berada di atas pindah ke bawah daftar obrolan sekarang. Jika dilihat WhatsApp juga membuang tab Status yang diganti dengan tab Updates.

Pengguna bisa menemukan status WhatsApp miliknya dan orang yang berada di kontak sekarang. Status WhatsApp disusun secara horizontal ke samping mirip tampilan Instagram Stories.

Pengguna juga bisa melihat saluran (channel) WhatsApp yang diikutinya di tab Updates. Selain itu opsi find channels untuk menemukan saluran WhatsApp terverivikasi lainnya.

WhatsApp menambahkan ikon baru seperti ikon pesan teks chat di tab Chats di menu utama. Selanjutnya, tab Updates juga punya ikon seperti gelembung chat.

Tab Calls juga dihiasi ikon gagang telepon yang sebelumnya hanya nama tabs saja tanpa ikon. WhatsApp juga mengubah ikon untuk memulai chat baru dari bentuk teks pesan menjadi ikon +.

WhatsApp membuat mode gelap menjadi lebih gelap untuk membuat teks lebih mudah dibaca pengguna. Aplikasi ini juga menambahkan lebih banyak ruang putih ke aplikasi saat dalam mode terang.

WhatsApp juga mengubah warna hijau yang digunakan pada aplikasinya yang sebelumnya terlihat lebih gelap dengan tone cool atau kebiruan. WhatsApp menggunakan warna hijau dengan tone warm atau kekuningan.

Aplikasi WhatsApp memiliki warna hijau yang lebih mirip dengan warna merek WhatsApp. Selain itu membuat tampilan WhatsApp di Android lebih berjarak dari sebelumnya.

Aplikasi WhatsApp beta Android versi 2.23.12.12 dan WhatsApp Android versi stabil versi 2.24.5.76. Perubahan tampilan ini digulirkan secara berkala.

Tampilan baru WhatsApp akan hadir untuk seluruh pengguna, sehingga tak bisa opt out alias menolak pembaruan tampilan ini. Aplikasi yang telah diperbarui tidak dapat dikembalikan ke versi yang lebih lama.
Pengguna juga tidak dapat memilih untuk mengunduh aplikasi versi lama di toko aplikasi resmi. Jadi, tampilan WhatsApp terbaru di HP Android harus diterima pengguna, apabila telah melakukan pembaruan aplikasi.

Dengan begitu tidak terdapat cara untuk mengembalikan tampilan WhatsApp seperti semula di versi lama. Pengguna juga tidak dapat mengunduh dan menginstal ulang aplikasi WhatsApp dengan versi yang lebih lama melalui toko aplikasi resmi di HP, untuk memperoleh tampilan WhatsApp yang lama.

Namun, pengguna bisa membuat agar tampilan WhatsApp tidak berubah dengan tidak memperbarui versi aplikasi WhatsApp. Pengguna bisa mematikan fitur update aplikasi otomatis di HP Android. (adm)

Sumber: kompas.com

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours