Apple Berencana Rilis iPad Layar Lipat Empat Tahun Nanti

Estimated read time 1 min read

Jakarta – Apple berencana meluncurkan iPad layar lipat pertamanya pada 2028. Produk ini akan memiliki layar berukuran 18,8 inch.

iPad layar lipat akan memiliki ukuran setara dua iPad Pro yang berdampingan saat dibuka pengguna.
Dengan begitu Apple ingin menghindari creases (lipatan) di perangkat layar lipatnya.

Langkah ini menjadi salah satu hal yang difokuskan dalam pengembangannya.

Tim desain Apple sudah bisa mengurangi tanda lipatannya, tapi belum bisa dihilangkan sepenuhnya.

iPad layar lipat akan menjalankan aplikasi iPadOS dan aplikasi macOS.

“Saya tidak yakin ini akan menjadi hibrida iPad-Mac yang sesungguhnya, tapi perangkat ini akan memiliki elemen dari keduanya,” kata Jurnalis Bloomberg, Mark Gurman

“Menjelang tahun 2028, iPadOS seharusnya sudah cukup canggih untuk menjalankan aplikasi macOS.”

Mac sudah bisa menjalankan aplikasi iPhone dan iPad. iPad layar lipat dikabarkan akan menjadi perangkat high-end.

Jadi, harga yang mahal tidak akan terlalu memberatkan kantong kalau produknya multifungsi. (adm)

Sumber: detik.com

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours